Peran Babinsa Dalam Menjaga Kondusifitas Wilayah, Salah Satunya Membantu Mediasi Permasalahan Warga Binaan.

SABANG – Babinsa 10 – Koramil 01/Sukajaya Kodim 0112/Sabang Koptu Herman dan Bhabinkamtibmas melaksanakan pendampingan perdamaian selisih faham masyarakat akibat laka lantas di jurong Sejahtera Gampong Cot Abeuk, Kecamatan Sukajaya Kota Sabang. Selasa (18/06/2024).

Koptu Herman menuturkan, permasalahan di wilayah binaan satuan komando kewilayahan sangat beragam mulai dari kriminal, konflik antar warga, penipuan hingga perselisihan yang terjadi di sekitar lingkungan warga.

Babinsa bersama Bhabinkamtibmas membantu menjembatani permasalahan warga Binaan untuk memediasi Perdamaian kecelakaan akibat laka lantas antara keluarga pak Gebrie dan ibu Puteri bertempat di Rumah adat Gampong Cot Abeuk.

Koptu Herman menjelaskan, dalam perselisihan seperti ini, peran Babinsa dan Bhabinkamtibmas sangat dibutuhkan untuk membantu penyelesaian permasalahan warga binaan, memediasi dengan cara musyawarah kekeluargaan, sehingga kedua belah pihak dapat kembali rukun seperti sedia kala.

“Hal tersebut dilakukan guna mencegah konflik yang berkepanjangan dan menghindari tindakan yang tidak di inginkan sehingga kondisi keamanan wilayah dapat selalu terjaga dengan baik,” Terang Koptu Herman.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *