Meriahkan HUT ke-80 RI, Keluarga Besar Korem 012/TU Gelar Aneka Lomba Ceria

admin

Dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Republik Indonesia, Korem 012/Teuku Umar menggelar berbagai lomba ceria yang berlangsung di Makorem 012/T, Minggu (17/8/2025).

Aneka lomba ini diikuti oleh seluruh keluarga besar Korem 012/TU mulai dari anak-anak, prajurit, Persit, hingga kelompok pasangan. Suasana kebersamaan tampak begitu terasa dengan antusiasme peserta yang mengikuti berbagai perlombaan penuh keceriaan.

Untuk kategori anak-anak, panitia menghadirkan lomba Menggiring Bola dengan Muka ditutup Corong, lomba memasukkan bola ke dalam botol, lomba makan kerupuk, Sementara itu, kategori prajurit dan persit memindahkan tepung, titian bambu yang mengundang tawa penonton dan juga lomba sepeda hias yang menambah meriah HUT RI ke 80.

Sementara untuk kategori kelompok, sebelumnya telah dilaksanakan pertandingan Volly, Minisoccer, Bulutangkis yang mana menjadi ajang paling seru dan menjadi lomba Utama dalam Kemeriahan Hut RI ke-80.

Komandan Korem (Danrem) 012/Teuku Umar Kolonel Inf Benny Rahadian, S.E., M.Han, didampingi Kertua Persit KCK Koorcabrem 012 PD Iskandarmuda Ny. Rina Benny Rahadian turut ikut menjadi peserta dari berbagai lomba, berbaur ceria dan hangat bersama para anggota.

Pantauan, acara ditutup dengan penyerahan hadiah menarik kepada para pemenang, yang sekaligus menjadi penambah semarak suasana kebersamaan keluarga besar Korem 012/TU

“Melalui kegiatan ini, kami ingin menumbuhkan rasa kebersamaan, kekompakan, dan kekeluargaan di lingkungan Korem 012/TU. Semoga semangat ini dapat terus terjaga, bukan hanya dalam suasana peringatan HUT RI, tetapi juga dalam pelaksanaan tugas sehari-hari,” singkat Dandim dalam keterangannya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *