Meulaboh– Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-80 Kesehatan Angkatan Darat (Kesad), Denkesyah IM 04.02 Meulaboh Kesdam IM menggelar upacara ziarah dan tabur bunga di Taman Makam Pahlawan Aceh Barat. Jum’at (24/10/2025)
Upacara tersebut dipimpin oleh Wadandenkesyah IM 04.02 Meulaboh Kapten CKM Riduan Purba S.kep dan diikuti oleh seluruh prajurit dan PNS serta Persit Denkesyah IM 04.02 Meulaboh Kesdam IM.
Kegiatan ini diawali dengan penghormatan kepada arwah para pahlawan, dilanjutkan dengan peletakan karangan bunga di tugu makam pahlawan, serta tabur bunga di pusara para pahlawan sebagai bentuk penghormatan dan doa atas jasa-jasa mereka dalam memperjuangkan kemerdekaan bangsa.
Kegiatan ini merupakan momentum untuk mengenang dan meneladani semangat pengorbanan para pahlawan bangsa. “Sebagai prajurit Kesehatan Angkatan Darat, kita wajib meneladani semangat juang para pahlawan, terus meningkatkan profesionalisme, serta memberikan pelayanan kesehatan dan dukungan kesehatan terbaik bagi prajurit dan masyarakat,” ungkap Wadandenkesyah
Rangkaian kegiatan ziarah dan tabur bunga ini menjadi bagian dari agenda peringatan HUT ke-80 Kesad Tahun 2025, yang mengusung tema “Dengan Semangat 80 Tahun Mengabdi Kita Wujudkan Prajurit Kesad yang Profesional, Responsif, Integratif, Modern dan Adaptif, serta Selalu Bersama Rakyat Menuju Indonesia Maju ”.
Kegiatan berlangsung dengan khidmat dan diakhiri dengan doa bersama untuk arwah para pahlawan yang telah gugur demi keutuhan Negara Kesatuan Republik Indonesia.












